Quantcast
Channel: MerkBagus.ID
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1824

10 Merk Sound System Indoor & Outdoor Terbaik 2021

$
0
0

Sound system atau speaker sudah menjadi peralatan wajib bagi para penggemar musik. Hal ini yang membuat banyak merek-merek baru bermunculan. Tak sedikit dari mereka yang bingung mencari merek sound system terbaik dan paling banyak digemari.

Anda termasuk orang yang bingung dengan merek speaker kualitas kualitas terbaik? Artikel ini tepat untuk Anda baca dan pelajari. Penulis menulis beberapa review merek speaker yang paling banyak direkomendasikan oleh para penggunanya.

Ada 10 merek speaker yang penulis rekomendasikan. Mulai dari kualitas, model, spesifikasi, dan tentunya harga. Semua ditulis dengan berbagai pertimbangan. Meskipun banyak harga yang murah, speaker dengan kualitas terbaik patut menjadi incaran agar kita tak menyesal setelah membelinya.

Selama ini speaker merek JBL menjadi salah satu yang paling banyak digemari. Selain populer, kehadiran JBL dengan konsep minimalis juga menjadi perhatian tersendiri. Namun selain JBL, ternyata ada banyak merek lain yang juga patut dipelajari lebih lanjut.

Berikut Tips Memilih Sound System Terbaik

1. Kenali Produk dan Spesifikasinya

Kenali-Produk-dan-Spesifikasinya

Anda harus terlebih dulu mengenal produk yang akan dibeli. Untuk kebutuhan pribadi, cukup pilih amplifier dengan daya 15-20 watt. Untuk penggunaan acara yang lebih besar seperti pesta atau lainnya, Anda akan memerlukan daya yang lebih tinggi lagi atau sekitar 125 watt.

Dengan  mengenali kebutuhan dan produk, Anda tidak akan rugi saat membeli sound system terbaik untuk kebutuhan. Sebaliknya, akan rugi besar jika anda salah memilih. Sebab, Anda akan mengeluarkan uang dua kali untuk membeli sound system pengganti yang baru. Sehingga perlu hati-hati dan harus mempelajari dulu produk yang akan dibeli.

2. Pilih Amplifier yang Cocok

Pilih-Amplifier-yang-Cocok

Pilihlah amplifier berkualitas terbaik. Bila kita membutuhkan untuk keyboard atau alat musik lain, sangat disarankan untuk memilih amplifier yang tidak merubah warna suara ash. Sehingga suara yang dihasilkan oleh keyboard tetap flat.

Ada banyak amplifier yang menghasilkan suara yang berbeda dari sumber suara aslinya.  Jika Anda memilih sound system seperti ini, maka akan sangat rugi karena akan mengurangi karakter asli dari bunyi yang sebenarnya. Biasanya hal ini terjadi pada frekuensi yang sangat rendah (low bass) atau frekuensi yang sangat tinggi (high treble). Jadi kita harus jeli memilih sound system yang sudah direkomendasikan.

3. Cari Model yang Menarik

Cari-Model-yang-Menarik

Model atau penampilan sound system dapat menjadi pertimbangan terakhir. Model yang diinginkan akan bergantung pada selera masing-masing pemakai. Misal model sewa sound system yang bagus menurut orang lain, belum tentu bagus menurut kita.

Mayoritas musisi profesional tidak pernah mementingkan untuk memilih model. Mereka akan lebih mementingkan kualitas dan fasilitas dari amplifier. Alat musik mereka tetap bagus didengar. Namun tak sedikit tampilan juga penting untuk membuat penampilan suatu musisi lebih elegan dan istimewa.

4. Percayakan pada Ahlinya

Percayakan-pada-Ahlinya

Jika Anda  bertanya kepada jasa sewa sound system, karena mereka merupakan orang yang berpengalaman, sehingga Anda tidak akan kecewa. Pastikan yang Anda ajak adalah orang yang sudah ahli dan berpengalaman. Jangan sampai Anda salah mengajak orang yang tak ahli dan tak berpengalaman. 

Rekomendasi Merek Sound System Lapangan & Indoor Terbaik

1. Bowers & Wilkins

Bowers-Wilkins

Bowers & Wilkins masih menduduki posisi pertama sebagai merk speaker terbaik di 2020/2021. Bowers & wilkins adalah perusahaan inggris yang memproduksi peralatan audio. B&W Group Limited adalah perusahaan induk yang didirikan 1966 oleh John Bowers di Worthing, Inggris.

Bowers & Wilkins menawarkan berbagai jenis sound system atau speaker yang memenuhi semua kebutuhan pengguna. Beberapa  produk speaker yang mengesankan antara lain 800 D4, 800 Series Diamond, PVI, Nautilus 800 Series, Matrix 801, CMI, 801, DM6, DM70, DM3, DMI, dan Pl. Namun, saat ini produk speaker terbaru andalan mereka yang paling bagus dan direkomendasikan adalah B&W 606 S2 Anniversary Edition dan B&W 805 D3.

2. Harman Kardon

Harman-Kardon

Posisi runner up sound system terbaik adalah merk Harman Kardon. Bagi pecinta sound system, merk speaker satu ini sudah tak asing lagi. Di Indonesia speaker Harman Kardon sudah menjadi pilihan utama bagi banyak orang karena kualitas suara yang menggelegar.

Perusahaan ini berdiri sejak tahun 1953. Didirikan Sidney Harman dan Bernard Kardon. Yang membedakan Harman Kardon dengan merk speaker lainnya yakni suara yang sangat luar biasa mengguncang. Selain fokus pada peralatan audio rumah, Harman Kardon juga fokus peralatan car audio.

Hingga beberapa tahun kedepan, Harman Kardon diprediksi akan tetap menduduki posisi teratas untuk 10 merek speaker terbaik dunia. Terbukti, Harman Kardon yang sebelumnya peringkat 4 di tahun 2018, sudah naik ke posisi ke 2 di 2019 dan sampai saat ini, di akhir tahun 2020.

3. Bose Corporation

Bose-Corporation

Bose Corporation merupakan perusahaan milik Amerika Serikat. Perusahaan ini spesialis memproduksi peralatan audio. Perusahaan didirikan Dr. Amar G Bose pada 1964 dan terus tumbuh berkembang hingga mempunyai pegawai mencapai 10.500 orang.

Bose Corporation fokus membuat speaker untuk model home audio. Perusahaan ini juga terus mengembagnkan produk terbarunya. Slaah satunya speaker yang lebih canggih seperti SoundTouch 30 dan SoundLink. Bose sangat terkenal berkualitas di industri audio mobil. Perusahaan ini juga mengembangkan produk booming bass yang sering dipasang pada bagian belakang mobil. Dengan kualitas tersebut, Bose memasang harga yang lebih mahal daripada yang ditawarkan para pesaingnya. Namun harga selalu sebanding dengan kualitas.

4. JBL Professional

JBL-Professional

Tak bisa dipungkiri, merek merepresentasikan kualitas produk tersebut. Sound system JBL dan Harman Kardon lahir dari satu perusahaan yang sama. Namun memang berbeda dalam proses produksi. Di Indonesia, merek JBL cukup dikenal. Kebanyakan orang mengincar series speaker wireless dan bluetooth.

Untuk penggunaan pribadi maupun untuk disewa, merek ini cukup direkomendasikan. Di Indonesia sendiri, speaker JBL sangat laris dipasaran. Harga yang cukup terjangkau dan penampilan menarik merupakan kunci dan senjata utama dari merk JBL. Tak sedikit juga lahir bajakan atau produk tiruannya.

Meskipun hanya mengeluarkan series speaker yang tidak beragam modelnya. Namun dengan adanya speaker wireless dan bluetooth ini membuat namanya meroket hingga menduduki posisi keempat. Atau naik dua level dari peringkat 6 pada tahun sebelumnya.

5. Klipsch Audio Technologies

Klipsch-Audio-Technologies

Perusahaan sound system yang cukup ternama ini juga berbasis di Amerika Serikat. Didirikan tahun 1946 dan bergerak pada industri pembuatan peralatan audio speaker. Perusahaan ini tergolong lengkap dalam memproduksi berbagai kategori speaker. Antara lain untuk home audio, car audio, pc audio dan masih banyak lainnya.

Di Indonesia. speaker merek Klipsch Audio Technologies tidak mudah ditemukan. Penggemarnya pun cukup jarang. Ada kemungkinan perusahaan asal Negeri Paman Sam ini tidak membuka distributor khusus di Indonesia. Meski demikian, merek ini cukup diperhitungkan untuk para pencari speaker berkualitas.

6. Bang & Olufsen

Bang-Olufsen

B&O atau Bang & Olufsen sudah dikenal sebagai industri perangkat audio premium. Untuk membeli sound system ini, Anda harus merogoh kocek lebih dalam karena jelas harganya tidak pernah dibanderol murah. Bang & Olufsen merupakan perusahaan asal Denmark yang fokus  mendesain perangkat elektronik mewah. Terutama memproduksi perangkat audio high-end.

Perusahaan ini didirikan Peter Bang dan Svend Olufsen pada tahun 1925 oleh. Awalnya Peter dan Svend mendirikan perusahaan ini untuk speaker radio. Selain itu, Bang & Olufsen juga menyediakan berbagai speaker dari yang portabel hingga yang berorientasi pada pesta atau acara besar. Speaker Bang & Olufsen hadir dengan konektivitas nirkabel yang baik. Mereka juga memiliki desain kompak yang bisa dimasukkan ke dalam tas.

7. Kef, Innovators In Sound

Kef-Innovators-In-Sound

Perusahaan ini berdiri pada tahun 1961 oleh engineer Raymon cooke. Perusahaan ini dikenal dengan terus memproduksi speaker dengan distribusi di seluruh negara. Ini merupakan salah satu kelebihan dari perusahaan KEF. Karena sangat jarang sekali ada perusahaan yang mau memproduksi speakernya sampai ke seluruh negara di dunia ini. Yang pastinya KEF sudah masuk dalam 10 merk speaker terbaik di dunia.

8. Sennheiser, The Pursuit of Perfect Sound

Sennheiser-The-Pursuit-of-Perfect-Sound

Sennheiser didirikan di Jerman pada tahun 1945. Merk speaker satu ini sangat terkenal dengan memproduksi sebuah earphone atau headphone. Produk-produk inovatif rutin dirilis Sennheiser di pasar speaker dan headphone. Produk speaker Sennheiser selalu menawarkan audio terbaik yang kebanyakan ditujukan untuk profesional. Ini yang membuat harganya jarang ada yang terjangkau. Di Indonesia, earphone merk sennheiser original di jual dengan harga paling murah Rp 1 jutaan.

9. Sony Corporation

Sony-Corporation

Sony merupakan perusahaan yang sudah dikenal sebagai produsen elektronik terkemuka di dunia, tanpa terkecuali di Indonesia. Produk speaker menjadi salah satu segmen yang digarap perusahaan ini. Produk speaker Sony sangat beragam dengan banyak kategori harga. Sehingga Anda dapat memilih opsi yang paling sesuai dengan kebutuhan dan budget.

Sony selalu melakukan inovasi terhadap produk audio mereka. Buktinya, Sony mengembangkan teknologi HiRes Audio untuk meningkatkan kualitas audio mereka. Di segmen portable speaker, teknologi baterai mereka memastikan waktu pengoperasian dan keandalan yang baik selama beberapa tahun setelah pembelian. Speaker juga memiliki desain yang stylish.

10. Pioneer

Pioneer

Perusahaan ini berasal dari Jepang. Seperti yang diketahui, Negeri Matahari Terbit ini sangat ahlinya dalam membuat barang di bidang digital entertainment, termasuk speaker. Perusahaan Pioneer ini didirikan Nozomu Matsumoto pada tahun 1938. Sejak awal didirikan, sudah banyak melahirkan berbagai produk elektronik. Antara lain radio dan juga pastinya membuat speaker.

Di Indonesia, promosi merek ini sangat minim dilakukan. Padahal yang kita tahu bahwa merk barang elektronik dari negara Jepang biasanya selalu laris manis di Indonesia. Tahun lalu, Pioneer Corporation masuk peringkat 5 sebagai merk speaker terbaik di 2018 berdasar ranker.com.

NAH, sekarang tergantung Anda memilih speaker mana yang cocok sesuai kebutuhan. Selain merek, hal lain yang perlu dipelajari dalam pembelian speaker adalah kualitas dan kenyamanan bagi penggunanya. Tak kalah penting untuk mengikuti seri produk terbaru yang dikeluarkan pabrik tersebut.

 

Lihat Juga :

  1. 10 Merk Amplifier Mini, Walet, untuk Karaoke Terbaik
  2. 10 Merk Mixer Audio Terbaik, Berkualits, Bagus & Murah
  3. 10 Merk Subwoofer Audio Mobil Terbaik dan Awet
  4. Rekomendasi Merk Speaker Aktif Terbaik dan Berkualitas
  5. 7 Merk Earphone yang Bagus dan Berkualitas
The post 10 Merk Sound System Indoor & Outdoor Terbaik 2021 first appeared on MerkBagus.ID.

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1824